Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif dan Penalaran Adaptif Matematika Melalui Paket Instruksional Berbasis Creative Problem Solving
DOI:
https://doi.org/10.33603/jnpm.v3i1.1466Abstract
Abstrak. Masih rendahnya kemampuan berfikir kreatif dan penalaran adaptip matematika di kalangan mahasiswa membutuhkan suatu usaha inovatif dalam pembelajaran yang mampu menciptakan suasana belajar dan memberi  ruang bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan tersebut. Penelitian pengembangan ini menggunakan modifikasi model Borg and Gall serta merujuk pada model desain instruksional dari Dick and Carrey bertujuan menghasilkan paket instruksional Matematika Teknik berbasis Creative Problem Solving yang layak (valid), praktis serta memiliki efek potensial dalam meningkatkan kemampuan penalaran adaptif dan kemampuan berfikir kreatif mahasiswa dalam matematika. Subjek penelitian adalah 48 mahasiswa semester II jurusan Teknik Kimia Politeknik Negeri Sriwijaya. Pengumpulan data menggunakan instrumen berupa lembar validasi pakar, angket dan instrumen tes kemampuan penalaran adaptif dan berfikir kreatif dalam matematika. Analisis data digunakan untuk melihat kualitas paket instruksional yang dikembangkan yang terdiri dari kevalidan dan kepraktisan, serta efek potensial dari penggunaan paket instruksional tersebut yang dilihat dari seberapa besar perbedaan kemampuan berfikir kreatif dan penalaran adaptip mahasiswa dalam menyelesaikan permasalahan matematika pada saat pretest dan posttest. Hasil pengembangan telah menghasilkan produk paket instruksional berbasis Creative Problem Solving yang telah memenuhi kriteria validitas dan praktis, serta memiliki efek potensial dalam meningkatkan kemampuan berfikir kreatif dan kemampuan penalaran adaptif.
Â
Kata Kunci: Creative Problem Solving, Paket Instruksional, Penalaran Adaptif, Berfikir Kreatif
References
Bengi, B. (2015). Creative and Critical Thinking Skills in Problem-based Learning Environments. Journal of Gifted Education and Creativity, Vol. 2(2), 71-80.
Borg, W.R & Gall. (2007). Education Research: An Introduction. New York & London: Logman.
Dick, Walter & Carey, Lou. (2001). The Systematic Design of Instruction. New York: Addision–Wesley Educational Publishers Inc.
Gregoire, J. (2016). Understanding Creativity in Mathematics for Improving Mathematical Education. Journal of Cognitive Education and Psychology, 15, 24-36.
Harel, G. (2014). Deductive Reasoning in Mathematics Education. Encyclopedia of Mathematics Education, 143–147.
Kemp, Jerrold E., Morrison G., Ross, SM. (2006). Designing Effective Instruction. New York: Macmillan College Publishing Comppany.
Kilpatrick, J., Swafford, J., & Findell, B. (2001). Adding It Up: Helping Children Learn Mathematics. Washington DC: National Academy Press.
Laisema, S., & Wannapiroon, P. (2014). Design of Collaborative Learning with Creative Problem-solving Process Learning Activities in a Ubiquitous Learning Environment to Develop Creative Thinking Skills. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 116, 3921–3926.
Muin, A., Hanifah, S. H., & Diwidian, F. (2018). The effect of creative problem solving on students’ mathematical adaptive reasoning. Journal of Physics: Conference Series, 948, 012001.
Nadjafikhah, M., & Yaftian, N. (2013). The Frontage of Creativity and Mathematical Creativity. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 90, 344–350.
Novitasari, D. (2016). Pengaruh Model Pembelajaran Creative Problem Solving Terhadap Kemampuan Penalaran Adaptif Siswa. Jurnal Mathline, 1(2), 103-112.
Reid, D. A. (2018). Abductive Reasoning in Mathematics Education: Approaches to and Theorisations of a Complex Idea. Eurasia Journal of Mathematics, Science and Technology Education, 14(9), 23-45.
Ridong, Hu., & Xiaohui, Su. (2017). A Study on the Application of Creative Problem Solving Teaching to Statistics Teaching, EURASIA Journal of Mathematics Science and Technology Education, 13(7), 3139-3149.
Soyadi, Y. B. (2015). Creative and Critical Thinking Skills in Problem-based Learning Environments. Journal of Gifted Education and Creativity, 2(2), 71–71.
Sternberg, R. J. (2003). Creative Thinking in the Classroom. Scandinavian Journal of Educational Research, 47(3), 325–338.
Treffinger, D. J., & Isaksen, S. G. (2005). Creative Problem Solving: The History, Development, and Implications for Gifted Education and Talent Development. Gifted Child Quarterly, 49(4), 342–353.
Triyono, Senam, & Jumadi. (2017). The Effects Of Creative Problem Solving-Based Learning Towards Students’ Creativities. Jurnal Kependidikan, 1 (2), 214-226.
Downloads
Published
Issue
Section
Citation Check
License
Penulis yang menerbitkan karyanya ke jurnal ini setuju dengan persyaratan berikut:
Penulis menyerahkan hak cipta dan memberikan hak penerbitan pertama kepada jurnal, dengan karya yang secara serentak dilisensikan di bawah Lisensi: Creative Commons Attribution - Share Alike 4.0 Internasional License yang memungkinkan orang lain membagikan karya dengan pengakuan penerbitan awal dan kepenulisan karya di jurnal ini.