ANALISIS PENGEMBANGAN PASAR GEBANG KECAMATAN GEBANG KABUPATEN CIREBON

Authors

  • Syarif Hidayatullah Universitas Swadaya Gunung Djati Cirebon, Indonesia
  • Sumarman Sumarman Universitas Swadaya Gunung Djati Cirebon, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33603/jki.v6i3.3840

Abstract

ABSTRAK

Pasar  Gebang  merupakan Pasar Tradisional yang berada di Desa Gebang ilir Kecamatan Gebang. Kondisi Pasar Gebang saat ini tidak terawat, mulai dari bangunan yang banyak mengalami kerusakan, area parkir dan bongkar muat yang menggunakan badan jalan, para pedagang yang menggelar dagangannya di jalur akses pasar. Dari permasalahan diatas sehingga diperlukan suatu penelitian untuk mencari solusinya, tahap pertama untuk solusi masalah eksisting pasar ialah penentuan strategi pengembangan pasar dengan analisis Strenght Weakness Opportunities Threats (SWOT), tahapan kedua untuk analisis jumlah pedagang pasar dilakukan dengan cara proyeksi jumlah pedagang tahun 2021. serta dilakukannya perencanaan gedung baru berupa bangunan 3 (tiga) lantai yang didesain dengan Autocad dan SketchUp serta dihitung dengan hitungan manual yang berdasarkan SNI 2013 dan aplikasi ETABS sebagai perbandingan.

Untuk masalah perparkiran disediakan area bongkar muat, parkir mobil dan motor. Hasil penelitiannya yaitu mengembangkan bangunan Pasar Gebang dengan memanfaatkan lahan yang ada. Untuk bangunan utama pasar dibuat secara vertikal 3 lantai beserta fasilitas-fasilitas pendukung lainnya

 

 

Kata Kunci : Pengembangan Pasar Tradisional, Analisis SWOT, Analisis Struktur.

 

 

ABSTRACT

Gebang Market is a traditional market in the Gebang Ilir village, District Gebang. Conditionts of Gebang Market now are not maintained, from which many damaged buildings, parking areas and loading and unloading the use of the road, traders who hold merchandise on market access points. From the above problems so we need a study to find a solution, the first phase to the solution of the existing problems is determining the market with a market development strategy analysis Strength Weakness Opportunities Threats (SWOT), the second stage of the analysis of the number of market traders is done by 2021. The projected number of traders and does the planning of new buildings in the form of building three (3) floors designed with AutoCAD and SketchUp and is calculated by a manual count based SNI 2013 and ETABS application for comparison.

For reserved parking problems loading area, parked cars and motorcycles. The results of the research is to develop building Gebang market by leveraging existing land. For the main building market made vertically 3 storey’s and other support facilities

 

Keywords : Development of Traditional Market, SWOT Analysis, Analysis Structure.


References

Badan Pusat Statistik Kabupaten Cirebon.(2014). Data Sektoria Kecamatan Gebang.

Google Earth. 2015. Peta Pasar Gebang Kabupaten Cirebon.

Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 378/KPTS/1987, Tanggal 3 Agustus Pengelola Pasar Gebang Cirebon (2015) Data Pasar Gebang Kabupaten Cirebon.

Peraturan Daerah Kota Cirebon No 8. (2012) Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Cirebon Tahun 2011 – 203.

Peraturan Pembebanan Indonesia Untuk Gedung 1983 atau peraturan tahun 1987.

Peraturan 1987 tentang Pengesahan 33 Standar Konstruksi Bangunan diIndonesia, Lampiran Nomor 22.

Arief Bobby Gunarso.(2015) Pengembangan Pasar Mundu Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon Unswagati.

Rohim Abdul. (2015) Analisis Pengembangan Pasar Karang Sembung Kecamatan Karang Sembung Kabupaten Cirebon. Unswagati.

SNI 1727-2013

Published

2020-07-19

Citation Check

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>