ANALISIS MANAJEMEN KONSTRUKSI GEDUNG DINAS PENDAPATAN DAN PENGELOLAAN KEUANGAN ASET DAERAH KOTA CIREBON
DOI:
https://doi.org/10.33603/jki.v6i6.3871Abstract
ABSTRAK
Perkembangan manajemen konstruksi di negara kita tidak dapat lepas dari perkembangan industri jasa konstruksi. Sedangkan perkembangan jasa konstruksi berhubungan erat dengan pelaksanaan pembangunan yang saat ini sedang giat dilaksanakan. Pada umumnya jasa konstruksi mencakup kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan pembangunan prasarana dan sarana dalam bidang gedung, bidang teknik sipil, dan bidang instalasi.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif, karena cara pengumpulan data pada penelitan ini adalah cara study pustaka, wawancara dan pengamatan langsung dilapangan serta metode ini merupakan metode yang dilakukan untuk mendapatkan landasan teori dalam menganalisa data dan permasalahan melalui sumber-sumber yang didapat sebagai bahan pertimbangan dalam penulisan skripsi.
Lokasi Penelitian yang ditinjau adalah Proyek Pembangunan Gedung Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah Kota Cirebon, yang berlokasi di Jalan Pengampon no.4 Kota Cirebon. Hasil Penelitian ini adalah Rencana Anggaran Biaya (RAB) menyeleseikan pembangunan Gedung Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangaan Aset Daerah Kota Cirebon (DPPKAD) sampai tahap akhir kurang lebih membutuhkan biaya sebesar Rp. 11.464.609.610,76 dan dari perhitungan bobot pekerjaan diestimasikan penyelesaian pekerjaan pembangunan Gedung DPPKAD Kota Cirebon membutuhkan waktu 168 hari.
Â
Kata Kunci    : Manajemen Konstruksi, dan RAB.
Â
ABSTRACT
              The development of construction management in our country can not be separated from the development of construction industry. While the development of construction services closely related to the implementation of the development currently being actively implemented. In general construction services to include activities related to infrastructure development in the fields of building, civil engineering, and field installation.
              The method used is a qualitative research, as a way of collecting data in this research is how to study the literature, interviews and direct observations in the field as well as the method is a method in place to get the basic theory in analyzing the data and issues through the resources obtained as consideration in thesis writing.
           The location study which looked at is the Department of Revenue Building Project and Financial Management Asset Cirebon city, which is located at no.4 Pengampon Cirebon. The result of this research is the Budget Plan (RAB) menyeleseikan Building construction Revenue Service and Asset Management Keuangaan Cirebon (DPPKAD) until the final stage approximately cost of Rp. 11,464,609,610.76 and from the weight calculation estimated work completion Building construction work DPPKAD Cirebon takes 168 days.
Â
Keywords        : ConstructionManagement, and RAB.
References
Arif Zein, Rihad. 2013. Analisis Manajemen Pelaksanaan Proyek Ruang Produksi PT. Indo Food Cbp Cirebon
Dipohusoda, Istimawan. 1995. Manajemen Proyek dan Konstruksi Jilid 2. Yogyakarta : Kanisius.
Ervianto. 2002. Fungsi-fungsi dasar manajemen proyek, mengelola sumber daya dalam manajemen proyek
Ervianto, Wlifram I. 2005. Manajemen Proyek Konstruksi (edisi revisi). Yogyakarta : CV. Andi Offset
Husen, 2008. Definisi metode jalur kritis atau critical path methode
Ibrahim, Bachtiar. 1993. Rencana dan Estimate Real of Cost. Jakarta : PT. Bumi Aksara
Irika Widiasanti, dan Lenggogeni. 2013. Manajemen Konstruksi. Jakarta : PT. Remaja Rosdakarya
Lembaga administrasi Negara. 2007. Kegiatan semu atau dummy, variasi float dari suatu kegiatan
Prayitno, Widi. 2015. Analisis Manajemen Pelaksanaan Proyek Ruko Tuparev Cirebon
Reksohadipradjo. 1997. Definisi manajemen proyek
Soeharto, Iman. 1995. Manajemen Proyek : Dari Konseptual Sampai Operasional. Jakarta : Erlangga
Suharto. 1999. Definisi proyek
Sutanto, Tanto. 2015. Analisis Manajemen Konstruksi Pembangunan Ruko Grand Orchard Cirebon.
Sutomo, Yudi. 2015. Analisis Manajemen Proyek Pembangunan Kantor PT. Prima Multi Usaha Indonesia
Warpani, Suwardjoko. 1980. Pengertian analisis
Downloads
Published
Issue
Section
Citation Check
License
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share and adapt the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Upon receiving the proofs, the Author/Editor agrees to promptly check the proofs carefully, correct any errors, and authorize the publication of the corrected proofs.